Inovasi Ayo Kuliah PKH Lampung Juara LEAD Indonesia 2018

Gerakan Inovasi Ayo Kuliah PKH Lampung berhasil meraih Juara 1 Kompetisi LEAD Indonesia 2018.
Bandar Lampung (1/1/18) Gerakan Inovasi Ayo Kuliah bagi siswa PKH di Provinsi Lampung berhasil menjadi kampiun dalam kompetisi Leadership Experience And Development (LEAD) Indonesia Tahun 2018 yang diselenggarakan oleh Bakrie Center Foundation (BCF). Pengumuman pemenang tersebut di umumkan pada 31 Desember 2018, yang bertepatan dengan berakhirnya tahun 2018. Sehingga pencapaian ini menjadi kado manis di PKH Lampung di awal tahun 2019.

LEAD Indonesia 2018 merupakan salah satu program BCF yang difokuskan untuk peningkatan kapasitas kepemimpinan bagi para pegiat sosial dari 34 provinsi se-Indonesia. Alhamdulillah berkat kerjasama dan support Pemerintah Daerah serta SDM PKH Provinsi Lampung, gerakan inovasi ini mampu menunjukan eksistensinya di tingkat Nasional dan berhasil menjadi juara pertama dari 26 peserta lainnya se-Indonesia.

Gerakan Ayo Kuliah adalah upaya inovasi bersama segenap pelaksana PKH di Provinsi Lampung;  meliputi Dinas Sosial, Koordinator Wilayah, Koordinator Kabupaten/Kota, Pendamping Sosial PKH, dan Administrator Pangkalan Data (APD) dalam rangka membantu siswa PKH masuk ke jenjang Universitas. Design gerakan ini meliputi serangkaian kegiatan edukasi, motivasi, dan pendampingan yang telah disusun secara sistematis dan terstuktur bagi siswa PKH kelas 12 yang berpotensi melanjutkan Pendidikan Tinggi. 

Gerakan ini digagas oleh Koordinator Wilayah PKH Provinsi Lampung 2 Slamet Riyadi bersama Koordinator Kabupaten/kota dan beberapa Pendamping Sosial PKH pada tahun 2017. Melalui kerjasama yang baik, tercatat 112 siswa PKH telah berhasil masuk Perguruan Tinggi dan mendapatkan beasiswa bidik misi se-Provinsi Lampung. Rinciannya adalah 28 siswa diterima pada tahun 2017, dan 84 siswa diterima pada tahun 2018. Saat ini mereka sedang menempuh perkuliahan di kampus masing-masing. Bapak Dirjen Linjamsos dan Direktur Jaminan Sosial Keluarga juga telah memberikan apresiasi atas inovasi ini pada momentum pembukaan Bimtab SDM PKH Provinsi Lampung Tahun 2018 di Hotel Novotel yang lalu.

Tahun ini, kami mengupayakan agar lebih banyak lagi siswa PKH kelas 12 dapat diterima di perguruan tinggi dan bidik misi.  Apresiasi LEAD Indonesia 2018 tersebut menjadi motivasi kami untuk lebih baik lagi. Kami meyakini gerkan ini selaras dengan upaya Pemerintah dalam rangka meningkatkan kualitas SDM keluarga PKH, pada akhirnya nanti memutus mata rantai kemiskinan antar generasi, pungkas Slamet.

Lebih lanjut, Ia menuturkan bahwa saat ini kami telah menjalin kerjasama dengan beberapa instansi, dan terus berupaya berkolaborasi dengan stakeholder agar implementasi Gerakan Ayo Kuliah dapat mencapai target. Scadule kegiatan telah kami susun sesuai tahapan resmi penerimaan mahasiswa baru SNMPTN/SBMPTN tahun 2019, dan yang terpenting upaya ini tidak menganggu pelaksanan bisnis proses PKH yang menjadi tugas pokok SDM PKH, tambah Slamet.        

Komentar

Postingan populer dari blog ini

41 Anak PKH Berprestasi Lampung Lulus SNMPTN, Satu di UI

Koreg Sumatera Beri Pembinaan Kinerja PKH di Lampung