657,7 Juta Bantuan PKH Metro Disalurkan

Doc: Dokumentasi Penyaluran PKH Tahap 1 Tahun 2016
Berdasarkan hasil koordinasi antara UPPKH Kota Metro dengan Kantor Pos Metro pada 18 Juli 2016, di sepakati bahwa penyaluran bantuan PKH Kota Metro dilaksanakan selama dua hari yaitu 26 – 27 Juli 2016. Total bantuan PKH Kota Metro pada tahap2 tahun 2016 sebesar Rp. 657.730.000,00 untuk 1.918 Keluarga Miskin (KM) Peserta PKH yang tersebar di lima Kelurahan se-Kota Metro.

Sesuai jadwal tersebut Selasa, 26 Juli 2016 adalah penyaluran bantuan khusus untuk kecamatan Metro Pusat yang meliputi 5 Kelurahan, Metro Selatan dengan 4 kelurahan dan Metro Timur khusus kelurahan Iringmulyo, Tejo Sari dan Tejo Agung. Dengan total Keluarga Miskin sebanyak 1.190 peserta serta jumlah bantuan 412.358.750,00.

Sedangkan dihari kedua, Rabu 27 Juli 2016 jadwal penyaluran khusus Kecamatan Sebagian Metro Timur, Metro Utara, dan Metro Barat sebanyak 728 Keluarga Miskin dengan total Bantuan Rp. 245.371.250,00.

Koordinator PKH Provinsi Lampung II Bapak Slamet Riyadi, S.IP., M.IP menghimbau kepada peserta PKH untuk dapat mengunakan bantuan PKH tersebut dengan optimal. Harapan kami, bantuan tersebut dapat dipergunakan dalam rangka menopang kebutuhan sekolah dan kesehatan keluarga, sehingga sasaran PKH dapat tercapai, pungkas Slamet.

Selain Kota Metro, Kabupaten Lampung Timur juga telah melaksanakan penyaluran bantuan PKH yang telah dimulai Senin, 25 Juli 2016 dan berakhir pada 27 Juli 2016 pada 24 Kecamatan dengan total penerima sebanyak 20.047 peserta dan total bantuan Rp. 6.847.998.750,00 pada tahap 2 tersebut.


Selain Kota Metro dan Lampung Timur dalam waktu dekat beberapa Kabupaten seperti Way Kanan, Lampung Barat, Pesawarn, Mesuji, Tulang Bawang serta beberapa kabupaten/kota laiinya akan segera menyalurkan bantuan PKH tahap 2 dengan total bantuan se-Provinsi Lampung mencapai 44,5 Milyar.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

41 Anak PKH Berprestasi Lampung Lulus SNMPTN, Satu di UI

Koreg Sumatera Beri Pembinaan Kinerja PKH di Lampung