15,9 Milyar Bantuan PKH Disalurkan

Dok: Penyaluran PKH Tahap IV di Kota Metro 23 Desember 2015 
Medio Desember 2015, serempak penyaluran PKH dilaksanakan di Seluruh penjuru Nusantara. Termasuk di Provinsi Lampung. Hal tersebut berdasarkan Surat Direktur Jaminan Sosial Kemensos RI No: 1180/PPK-JS/12/2015 Tanggal 21 Desember 2015 tentang Penjadwalan Penyaluran Bantuan PKH Tahap IV Gelombang 8, 9, 10 dan 11 Tahun 2015.


Pada tahap 4 tahun 2015 ini, jumlah bantuan PKH yang akan diterima masyarakat cukup signifikan jumlahnya. Pada wilayah koordinasi Korwil Lampung II yang meliputi Kota Metro, Pesawaran, Lampung Barat, Mesuji, Tulang Bawang, Way Kanan dan Lampung Timur, diketahui berdasarkan Berita Acara Final Closing (BAFC) Tahap IV total bantuan PKH yang akan disalurkan mencapai Rp. 15,918,296,250,00. Ada pun rincian penyaluran PKH Tahap 4 pada 7 Kabupaten/Kota tersebut meliputi sbb:

1.       Mesuji sebanyak Rp. 374,195,000,00
2.       Kota Metro sebanyak Rp. 623,370,000,00
3.       Tulang Bawang sebanyak Rp. 1,268,411,250,00
4.       Lampung Barat sebanyak Rp. 1,463,187,500,00
5.       Way Kanan sebanyak Rp. 2,300,802,500,00
6.       Pesawaran sebanyak Rp. 3,489.403,750,00
7.       Lampung Timur sebanyak Rp. 6,398,926,250,00

Berdasarkan hasil monitoring dan koordinasi dengan UPPKH dan laporan Koordinator Kabupaten/Kota diketahui bahwa saat ini empat Kabupaten/Kota telah menyelesaikan penyaluran pada Desember 2015, yang meliputi Kota Metro, Mesuji, Pesawaran dan Lampung Timur. Alhamdulilah penyaluran tahap 4 untuk lokasi tersebut berjalan lancar, pungkas Slamet Riyadi.


Saat ini masih terdapat tiga Kabupaten yang masih akan menuntaskan penyaluran PKH Tahap IV. Kabupaten tersebut meliputi Lampung Barat, Way Kanan dan Tulang Bawang. Kami masih menunggu informasi lebih lanjut dari UPPKH Pusat terkait hal ini. Saat ini kami focus pada persiapan penyaluran. Insya Allah kami siap menyalurkan jika sudah ada petunjuk dari Pusat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

41 Anak PKH Berprestasi Lampung Lulus SNMPTN, Satu di UI

Koreg Sumatera Beri Pembinaan Kinerja PKH di Lampung