Funtastis, PKH Tembus 10 Juta Penerima 2018

Menteri Sosial RI menerima cinderamata dari Bupati Kabupaten Lampung Timur dalam Launching Penyaluran PKH Tahap 3 Tahun 2016 di Sukadana 3/9/2016
JAKARTA (7/4) Kementerian Sosial menyiapkan roadmap (peta jalan-red) perluasan Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahun 2018 mendatang. Rencananya, jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH ditambah sebanyak 4 juta KPM. Sehingga tahun depan total KPM mencapai 10 juta. Sementara BPNT yang saat ini menyasar 1,28 juta juga menjadi 10 juta KPM. Peta jalan kita siapkan bersama Kementerian BUMN, mengingat dalam penyalurannya Kemensos bekerjasama dengan sejumlah Bank BUMN seperti Mandiri, BNI, BRI, dan BTN," ungkap Khofifah, Jumat (7/4).

Khofifah menerangkan, peta jalan tersebut mencakup apa saja yang perlu disiapkan dalam menjangkau 10 juta KPM. Mulai dari anggaran, data penerima manfaat, tenaga pendamping, infrastruktur perbankan, hingga sebaran agen bank yang menjadi ujung tombak penyaluran bantuan sosial PKH. Gerak cepat ini dalam rangka menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo saat Rapat Kabinet Paripurna 4 April lalu. Dalam rapat yang membahas pagu indikatif RAPBN 2018 tersebut, Presiden menyampaikan sembilan arahan dimana dua di antaranya terkait subsidi untuk masyarakat ekonomi terbawah dan mengawal jalannya PKH yang kini sedang berjalan.

Khofifah menjelaskan, program PKH adalah salah satu upaya pemerintah dalam memberikan perlindungan sosial kepada masyarakat miskin. Tidak sekedar keluar dari jurang kemiskinan, namun juga lebih mandiri dan berdaya. Saat ini, PKH menjadi program paling efektif dan ampuh mengatasi persoalan kemiskinan di Indonesia.

Merujuk data Badan Pusat Statistik (BPS) September 2016, jumlah penduduk miskin (penduduk dengan pengeluaran per kapita per bulan di bawah Garis Kemiskinan) di Indonesia mencapai 27,76 juta orang (10,70 persen), berkurang sebesar 750.000 orang dibandingkan dengan kondisi September 2015 yang sebesar 28,51 juta orang (11,13 persen). "Artinya dengan jangkauan 6 juta KPM dari sebelumnya yang hanya 3,5 juta PKH mampu berkontribusi besar dalam penanggulangan kemiskinan," imbuhnya.

Apalagi, lanjut dia, jumlah KPM semakin ditambah dan program PKH diintegrasikan dengan program subsidi yang dilaksanakan oleh Kementerian/Lembaga lain seperti kesehatan, pendidikan, subsisi pupuk, listrik, elpiji, dan lain sebagainya. Selain itu, tambah Khofifah, perluasan PKH ini akan berimplikasi positif terhadap target keuangan inklusif pemerintah yang dipatok sebesar 75 persen di tahun 2019 mendatang.

Lebih lanjut Korwil PKH Provinsi Lampung 2 Slamet Riyadi, S.IP., M.IP menyatakan telah menyimak kebijakan positif tersebut. Kami mengapresiasi, semoga PKH mampu menjadi program andalan pengentasan Nasional. Khusus Provinsi Lampung, kami juga mengharap tahun ini Kemensos RI menjadikan Lampung sebagai Provinsi perluasan 2017.

Sampai dengan April 2017, penerima PKH Lampung mencapai 219.159 KK yang tersebar di 15 Kabupaten/Kota pada 228 Kecamatan dan 2.619 Desa/pekon. Total dana yang telah di gelontorkan Pusat sejak 2011 ampai dengan tahap 4 tahun 2016 mencapai Rp. 953,011 Milyar. Jika di tambah dengan alokasi bantuan tahap 1 tahun 2017 ini, insya Allah tembus 1 Trilyun lebih.

Implementasi PKH Provinsi Lampung di level Nasional juga membanggakan. Lampung telah meraih 3 penghargaan bergengsi PKH Award oleh Kemensos RI. Sehingga kami optimis, Kemensos RI akan memberikan kepercayaan perluasan 2017 ini. Dengan jumlah SDM PKH kita saat ini 990 orang mampu mengawal kebijakan tersebut, pungkas Slamet.

Sumber : Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Sosial RI

Komentar

Postingan populer dari blog ini

41 Anak PKH Berprestasi Lampung Lulus SNMPTN, Satu di UI

Koreg Sumatera Beri Pembinaan Kinerja PKH di Lampung