Bupati Kukuhkan Pendamping Teladan Pesawaran 2016

Foto bersama Asisten Bidang Pemerintahan, Kadis Sosial, Korwil PKH Lampung 2, Korkab serta Pendamping Teladan Tahun 2016
Rabu, 21 Maret 2017 Dinas Sosial Kabupaten Pesawaran mengelar rapat koordinasi PKH di Rumah Makan Enam Saudara Kecamatan Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran. Rapat di buka Bupati yang diwakilkan oleh Asisten Bidang Pemerintahan Drs. Syukur, di dampingi Kadis Sosial Yulizar, S.Sos, Kabid Sosbud Bappeda Pesawaran Nurleli, SP., M.Si, Ketua Pelaksana PKH Hendro Wiyadi, BBA serta Korwil PKH Lampung 2 Slamet Riyadi, S.IP., M.IP. Peserta rakor meliputi Camat, UPTD Pendidikan, UPTD Kesehatan, Korkab, Operator dan Pendamping PKH se-Pesawaran. 

Dalam sambutan, Bupati menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras seluruh stakeholder PKH, terutama pendamping dan operator PKH. Kedepan koordinasi terus kita tingkatkan, pungkas Syukur membacakan sambutan Bupati.

Kemudian, mewakili Bupati mengukuhkan tiga orang Pendamping Teladan Tingkat Kabupaten Pesawaran Tahun 2016. Pengukuhan berupa pemberian piagam penghargaan langsung kepada Aji Setiya Budi, S.Sos, Ponco Wati, S.Si dan Muhammad Arifin, S.Pt, berurutan adalah Pendamping Teladan I, II dan III.

Kami ucapkan terima kasih tentunya, semoga ini menjadi motivasi untuk meningkatkan kinerja. Kedepan harus lebih baik dari hari ini, pungkas Syukur memberikan semangat kepada SDM PKH. 

Koordinator PKH Pesawaran Iskar, S.Sos memaparkan bahwa penilaian Pendamping Teladan dilakukan sejak Januari - Desember 2016. Kami menilai seluruh SDM berdasarkan 10 indikator yang terukur secara objektif. Tiga nama tersebut adalah SDM dengan nilai tertinggi. Sehingga kita tetapkan sebagai Teladan. Penilain ini juga melibatkan Ketua Pelaksana PKH, bukan semata-mata penilaian Korkab, pungkas Iskar.

Sementara Koordinator PKH Provinsi Lampung 2 Slamet Riyadi, S.IP., M.IP menyatakan setuju dengan pernyataan Korkab. Ini salah satu inovasi yang dilakukan oleh rekan-rekan Korkab/Kota yang tertuang dalam 9 Program Kerja Bersama 2017. Pengukuhan Pendamping Teladan 2016 Kabupaten/kota Iainnya insya Allah dalam waktu dekat menyusul. Pesawaran menjadi yang pertama dikukuhkan, pungkasnya. 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

41 Anak PKH Berprestasi Lampung Lulus SNMPTN, Satu di UI

Koreg Sumatera Beri Pembinaan Kinerja PKH di Lampung